Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Advertisement

Cara mencegah dan menanggulangi wabah penyakit menular pada ternak ayam

Peternakan ayam broiler

OKB - Musim hujan adalah masa-masa yang meresahkan bagi para peternak ayam karena ayam-ayam peliharaannya rentan sekali terserang wabah penyakit. Saat musim hujan banyak sekali wabah penyakit yang menyerang unggas, dan salah satu penyakit yang harus diwaspadai adalah penyakit tetelo atau New Casttle Disease (NCD). Virus ini sering menyerang unggas dan dapat mengakibatkan unggas mati secara mendadak. Virus NCD biasanya muncul pada saat musim pancaroba, tapi virus ini hanya menyerang unggas dan tidak menular pada Manusia.


Ayam yang terjangkit virus ini biasanya akan terlihat diam dan lesu, kemudian ditemukan sudah mati. Kadang-kadang juga terlihat seperti ayam sehat tapi tiba-tiba menggelepar dan mati. Penyakit ini kadang sulit untuk di tanggulangi karena jika ada salah satu ayam yang terjangkit, maka akan menulari ayam-ayam lainnya dengan cepat. Ayam yang sudah terkena virus ini biasanya sulit diobati karena virus tersebut akan merusak sistem kekebalan tubuh.

Lingkungan atau kandang ayam yang tidak terjaga kebersihannya adalah salah satu penyebab timbulnya wabah penyakit  karena kandang yang kotor dapat menjadi sarang virus dan bakteri penyebab penyakit. Selain itu, lokasi kandang ayam yang terbuka memungkinkan ayam dari luar masuk membawa bibit penyakit dan menulari ayam-ayam didalam kandang. Oleh karena itu, masalah kandang dan lingkungan kandang harus diperhatikan untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan seperti timbulnya wabah penyakit.

Berikut ini cara mengatasi ayam yang terserang wabah penyakit:

- Untuk mencegah agar ayam tidak terjangkit virus NCD, ada beberapa cara yang perlu dilakukan, di antaranya adalah melakukan vaksinasi secara teratur pada ayam. Pemberian vaksin tidak boleh dilakukan dengan sembarangan karena ayam yang akan divaksin harus dalam kondisi sehat, karena jika ayam yang sakit diberi vaksin justru dapat menyebabkan ayam mati.

Vaksinasi virus NCD dengan metode tetes mata

- Selain pemberian vaksin, ayam juga harus diberikan pakan yang bergizi dan air minum yang bersih agar ayam selalu sehat dan memiliki daya tahan tubuh yang baik.

- Untuk pencegahan penyakit juga bisa memanfaatan obat-obatan herbal yang bisa dibuat sendiri. Contohnya saja ramuan herbal dari campuran bahan jahe dan kunyit yang blender atau ditumbuk kemudian airnya diteteskan langsung ke paruh ayam.

- Ketika ada ayam yang menunjukkan gejala sakit sebaiknya langsung di isolasi dan jauhkan dari lokasi kandang ternak agar tidak menularkan penyakit pada ayam-ayam yang masih sehat. Jika sudah ada ayam yang terserang wabah penyakit, sebaiknya ayam-ayam yang mati segera disingkirkan dan langsung dibakar atau dikubur jauh dari lokasi kandang. Kemudian ayam-ayam yang masih sehat segera dipindahkan ke tempat yang jauh dari kandang ayam tersebut.


- Semprot kandang bekas ayam yang terserang wabah penyakit dengan desinfektan kemudian taburi dengan kapur untuk membasmi virus-virus yang masih tersisa.

- Setelah wabah berlalu, peternak harus mengevaluasi beberapa hal agar kasus tersebut tidak terulang kembali. Beberapa hal yang perlu dilakukan untuk mencegah terulangnya wabah penyakit di masa mendatang, yaitu dengan mengoptimalkan masa persiapan kandang. Istirahatkan kandang yang pernah terjangkit wabah penyakit minimal selama 14 hari sebelum digunakan lagi, dan jangan lupa untuk melakukan penyemprotan desinfektan.

Baca juga:



Demikian sedikit informasi tentang cara mencegah dan menanggulangi wabah penyakit menular pada ternak ayam. Untuk informasi lain seputar hewan ternak, dapat dibaca pada artikel OKB lainnya.

Semoga bermanfaat
Terima kasih

Post a Comment for "Cara mencegah dan menanggulangi wabah penyakit menular pada ternak ayam"